MEMBUAT DAFTAR ISI AUTOMATIS




DAFTAR ISI
Daftar isi merupakan penyajian sistematika isi secara rinci dari makalah, skripsi, tesis disertasi tidak terkecuali laporan-laporan lainnya. Daftar isi berfungsi untuk mempermudah para pembaca mencari judul atau sub judul bagian yang ingin dibaca. Judul dan sub judul yang ditulis dalam daftar isi lazimnya diberi nomor halaman. Nomor-nomor halaman awal sebelum BAB I/ Bagian pertama menggunakan angka romawi kecil (I, ii, iii, dan seterusnya), dan dari halaman pertama BAB I sampai halaman terakhir lazimnya menggunakan penomeran angka Arab (1, 2, 3, dan seterusnya).

Fenomenalisme dilapangan menunjukkan kekhawatiran akan waktu/ injury time untuk segera mengumpulkan laporan seringkali membawa seseorang untuk menyerahkan laporan yang berujung pada kurangnya pertimbangan akan kerapian dari konten laporan itu sendiri, akibatnya laporan terkesan “yang penting dikumpul” disamping kurangnya pemahaman, kegiatan yang teramat kental yang diperkuat dengan kondisi prikologis yang kurang bersahabat merupakan faktor pendukung pemikiran “yang penting mengumpul laporan.” 

Pada kasus pembuatan daftar isi, tidak sedikit penulis menemukan di lapangan bahwa pembuatan daftar isi masih menggunakan manual resource, (daftar isi dibuat setelah dokumen di print out) disamping banyak memakan waktu, halaman penomeran acapkali keliru dan begitupula yang saya alami dahulu. Pada kesempatan ini saya akan berbagi bagaimana membuat daftar isi automatis menggunakan heading style pada menu taskbar office Word 2016 yang memiliki beberapa keuntungan diantaranya efisiensi waktu yang sangat bersahabat karena daftar isi dibuat dengan cara updating/ tidak diketik ulang, menarik dipandang mata saat proses pengerjaan dengan panel daftar isi yang secara otomatis terlihat pada panel navigation screen laptop/ komputer, teratur dan terukur, serta obyektivitas yang tidak diragukan/ terhindarnya kekeliruan penomeran.

Adapun langkah-langkah membuat daftar isi otomatis tersebut yaitu sebagai berikut
1. Siapkan dokumen yang akan dibuat daftar isi (file yang berekstensi doc/ word) seperti pada file skripsi non edit yang terlihat pada gambar di bawah ini
Pada gambar di atas terlihat pada pojok kiri bawah page dan jumlah halaman yaitu page 1 dengan jumlah halaman 79. Setelah file terbuka sebagaimana dimaksud, langkah berikutnya yang harus dilakukan adalah.

Klik toolbar view dan pilih navigation pane seperti pada gambar di bawah ini


Setelah dilakukan langkah di atas maka, akan terjadi perubahan screen seperti terlihat pada gambar berikut

Terlihat di sebelah kiri screen munculnya navigation yang masih kosong karena belum terditeksi heading styles, namun ketika sudah dilakukan modifikasi heading style, maka dokumen akan tampak seperti pada gambar di bawah ini


Gambar di atas adalah gambaran dokumen yang sudah dibumbuhi heading style, adapun langkah-langkah pengerjaannya yaitu modify heading style norma, modify heading 1; modify heading 2, modify heading 3  dan seterusnya sesuai dengan kedalaman dan keluasan deep and trust dokumen itu sendiri.

1. Modify heading style normal

Langkah melakukan modify heading style normal yaitu klik home dan klik kanan pada normal posting styles dan pilih modifi seperti pada gambar berikut


Maka akan muncul tampilan seperti gambar di bawah ini lalu lakukanlah modifikasi sesuai kebutuhan. Di dalam menu format yang berada di sebelah kiri bawah, terdapat beberapa pilihan, berikut akan dijelaskan beberapa fungsi-fungsinya


Setelah meng-klik format akan muncul beberapa pilihan, dalam kasus ini kita hanya melakukan modifikasi 4 pilihan yaitu 1. font, 2. paragraph dan 3. numbering. Adapun fungsinya sebagai berikut

Font         : Pengaturan bentuk, ukuran, dan jenis font yang diinginkan untuk paragraph dukomen
Paragraph : Pengaturan paragraph dalam sebuah dokumen
Numbering        : Pengaturan penomeran pada dokumen

Font
Adapun untuk melakukan modifikasi font dapat dilihat pada gambar dibawah ini


Pada gambar di atas terlihat cendela font, selanjutnya silahkan sesuaikan dengan kebutuhan mulai dari bentuk font, font style, size dst. Inilah yang akan memengaruhi paragraph dokumen secara keseluruhan, setelah selesai klik ok.

Paragraph
Pengaturan paragraph dapat dilihat pada gambar berikut


Pada gambar di atas silahkan anda memodifi sesuai kebutuhan mulai rata-rata paragraph, jarak awal kalimat (left); special (ketukan awal paragraph/ ketukan alenia); before  (spasi sebelum paragraph); after (spasi sesudah paragraph); line spacing (spasi paragraph). Setelah selesai klik ok

Sekarang lihatlah perubahan yang terjadi pada dokumen anda, apakah semua paragraph sudah berubah sesuai dengan yang di edit sebelumnya. Jika sudah saya ucapkan selamat itu berati keberhasilan berpihak pada anda, heee.. namun jika belum anda tidak perlu khawatir, anda cukup meletakkan pointer mouse ke paragraph tertentu sehingga titik sisip berada pada paragraph tersebut lalu klik normal yang ada di menu toolbar, lakukan itu pada paragraph yang anda inginkan.

Kesimpulan heading style normal

“oleh karena heading style normal telah selesai di modify, sekarang kita hanya mencari paragraph yang ingin dijadikan pengaturan normal lalu klik style normal di toolbar, disaat ingin melakukan perubahan bentuk huruf dokumen, atau ukuran huruf atau yang lainnya kita cukup melakukan modifikasi pada heading style normal tersebut yang membuat perubahan atas keseluruhan dokumen dengan kata lain tidak perlu memodifi paragraph per paragraph.

2. Modify heading 1

Langkah berikutnya ialah memilih dan membuat judul, dan sub judul yang dimasukkan ke dalam heading 1. Adapun langkah-langkahnya yaitu mengarahkan pointer mouse sehingga titik sisip berada di dalam kata BAB seperti pada gambar berikut


Setelah itu lakukan modifikasi pada heading 1 seperti pada gambar di bawah ini



Terlihat pada gambar di atas “heading 1, heading 2 dst….”) klik kanan pada heading 1, lakukan modifi sebagaimana modefikasi yang dilakukan pada langkah-langkah sebelumnya, untuk lebih jelasnya lihatlah gambar berikut.


Bentuk huruf yang digunakan sebagaimana yang terlihat pada gambar di atas yaitu time new roman, dengan ukuran 12, bold, center, none untuk special, before 6 ketukan, after 12 ketukan, dan line spacing 1.5 lines, anda dapat melakukan modifikasi sesuai kebutuhan, setelah selesai klik ok.

Sekarang kita sudah memodifi 2 kategories heading styles pertama normal (untuk paragraph) kedua heading 1 (digunakan untuk heading style BAB-BAB dokumen) yang diawali dengan mengarahkan pointer mouse sehingga titik sisip berada di dalam kata tersebut lalu klik heading style yang telah dimodifi. Hasilnya akan terlihat seperti pada gambar berikut


Pada gambar di atas terlihat bahwa BAB I berpindah ke di tengah-tengah margin, pada screen navigation sebelah kiri terlihat BAB I ditambahkan ke dalam daftar isi, selanjutnya jika kita menginginkan kata PENDAHULUAN seperti yang tampil pada gambar skripsi non edit di atas ditempatkan tepat di bawah BAB I, maka kita hanya mengarahkan pointer mouse dan meletakkan titik sisipnya di dalam kata PENDAHULUAN tersebut lalu klik heanding 1. Hasilnya akan tampak seperti gambar di bawah ini


Pada gambar di atas terlihat kata PENDAHULUAN berpindah ke tengah-tengah margin, tepat di bawah BAB I, selanjutnya pada navigation sebelah kiri kata pendahuluan ditambahkan ke dalam daftar isi tepat di bawah BAB I

Kesimpulan heading 1

“oleh karena heading 1 sudah di modifikasi yang diperuntukkan khusus untuk kata BAB, selanjutnya kita hanya mencari BAB II, BAB III, BAB IV dst. Lalu melakukan klik pada heading 1

3. Modify heading 2

Sama halnya dengan modify style normal dan heading 1, Langkah-langkah modify heading 2 tidak jauh berbeda dengan langkah-langkah modifi sebelumnya, namun oleh karena dalam kasus ini heading 2 kita gunakan untuk judul, biasanya sebuah judul pada BAB menggunakan penomeran (A besar atau I romawi).

Pada gambar di atas terlihat kalimat “latar belakang penelitian” inilah contoh yang akan kita jadikan sebagai heading 2, disamping melakukan modify sebagaimana yang dilakukan sebelumnya kita juga melakukan modifikasi pada penomeran seperti pada gambar di bawah ini


Pada gambar di atas, lakukanlah modifi sebagaimana melakukan modifikasi sebelum sebelumnya, mulai dari jenis font, ukuran dst. Sebagai contoh kita memilih penomeren “A besar”, lakukan dengan meng-klik format dan pilih numbering. Setelah selesai klik ok. Hasilnya dapat dilihat pada gambar di bawah ini


Pada gambar di atas terlihat “Latar belakang penelitian” memiliki penomeran A besar, jika kita perhatikan pada screen navigation sebelah kiri “Latar belakang penelitian” berada di bawah PENDAHULUAN. Setelah langkah ini selesai selanjutnya kita hanya memilih ekstensi/ kedudukan yang sama dengan “latar belakang penelitian” seperti pada gambar di bawah


Pada contoh gambar skripsi non edit di atas, jika menginginkan rumusan masalah bersktensi sama dengan ‘latar belakang penelitian”, maka kita cukup meletakkan titik sisip melalui pointer mouse di dalam “rumusan masalah” tersebut, selanjutnya klik heading 2, hasilnya akan terlihat seperti gambar di bawah ini




Terlihat pada gambar di atas bahwa “rumusan masalah” berubah dan mempunyai penomeran B, Jika kita lihat pada screen navigation di sebelah kiri “rumusan masalah” ditambahkan pada daftar isi yang berada tepat di bawah “latar belakang penelitian”

Kesimpulan heading 2

“oleh karena heading 2 telah selesai di modify, sekarang kita hanya mencari dan memilih yang berektensi sama dengan heading 2, selanjutnya mengarahkan pointer mouse sehingga titik sisip berada pada kata tersebut dan klik heading 2 pada menu toolbar.

4. Modify heading 3

Langkah berikutnya ialah memodifikasi heading 3, modifikasi heading 3 diperuntukkan untuk sub judul atau bagian dari indikator dari judul, untuk lebih jelasnya perhatikanlah gambar berikut

Pada gambar di atas, ketika jika kita menginginkan manfaat “bagi siswa” bagi guru” dan bagi sekolah” adalah sub atau bagian dari manfaat penelitian maka, langkah-langkahnya sama seperti yang sebelumnya yaitu mengarahkan pointer mouse sehingga titik sisip berada  di dalam  “bagi siswa” selanjutnya melakukan modifikasi pada heading 3 seperti pada gambar di bawah ini

Pada modifikasi heading 3 sebagaimana yang terlihat pada gambar di atas bagian “penomeran kita pilih penomeran 1”, setelah selesai klik ok, hasilnya akan tampak seperti gambar di bawah ini


Terlihat pada gambar di atas bahwa “ bagi siswa” sekarang sudah memiliki penomeran” yang mengikuti heading 2 “manfaat penelitian” dan pada screen navigation sebelah kiri“ bagi siswa” berada di bawah manfaat penelitian. Jika kita menginginkan “bagi guru dan bagi sekolah” berekstensi sama dengan heading 2, maka kita cukup meng-klik heading 3. Hasilnya terlihat seperti pada gambar berikut

Jumlah heading dan pemilihan kata dan atau kalimat yang akan ditempatkan pada heading style, bergantung pada keluasan dan kedalaman deep and trust dari isi dokumen itu sendiri. Setelah selesai memodifikasi heading style hasil pengerjaan akhir terlihat pada gambar skripsi non edit berikut.

Langkah selanjutnya ialah meng-klik menu Reference pada menubar, untuk lebih jelasnya lihatlah gambar di bawah ini

Demkianlah cara membuat daftar isi dengan bantuan heading style office to word yang sudah tersedia pada office word itu sendiri.

Selain keuntungan di atas, kita juga bisa mengakses sub/ bagian yang ingin dilihat melalui daftar isi, dengan cara menekan dan tahan tombol Ctrl pada keyboard diikuti dengan meng-klik nomer halaman yang ingin di lihat. Seperti terlihat pada gambar berikut



untuk mendapatkan modulnya silahkan klik pada link di bawah ini
Download Button

Selamat mencoba, semoga bermanfaat.
Share this article :
 

1 komentar :

  1. Memulai dari yang sebisa, saya kira merupakan langkah awal yang tepat, pelan namun tetap berjalan, mangga kang traskeun, haturnuhun

    BalasHapus

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Muhamad Hamdi - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger